Selasa, 29 September 2009

LIMA RUANGAN SIAP PUGAR



Jetis, 29/09/09. Berdasarkan rapat bersama dewan guru, komite sekolah dan perangkat Desa Jetis beberapa bulan yang lalu, diputuskan beberapa ruangan di SD Negeri 1 Jetis sebelah selatan sendiri akan segera direnovasi. Keputusan ini kembali dimatangkan pada rapat intern sekolah yang dilaksanakan pada Sabtu, 26 September lalu yang langsung membahas masalah pendanaan untuk rekonstruksi ini. Tercatat lima buah ruangan akan dipugar dalam waktu dekat, mengingat material bangunan seperti pasir, batu bata, kayu dan semen sudah didatangkan. Lima buah ruangan paling selatan ini diantaranya ruangan gudang, kamar mandi, ruang ganti, perpustakaan dan mushola. Renovasi ini diperlukan karena mengingat bangunan tersebut sudah sangat memprihatinkan, tembo-tembok mulai rusak dan retak-retak, lantai sudah banyak yang tidak bertegel dan atap yang sudah cukup lapuk. Belum diketahui berapa total dana yang dikeluarkan pihak sekolah untuk renovasi ini. Dana tesebut diambil dari dana BOS tahun ini. Pagi tadi, para siswa mulai memindahkan barang-barang yang ada di ruangan yang akan dipugar itu, dan untuk memperlancar proses renovasi serta tidak mengganggu proses belajar mengajar, kelas empat sementara dipindah dan menempati ruang yang tadinya digunakan untuk kantor, dan ruang kantor dipindah keruang yang tadinya digunakan untuk ruang komputer, sementara ruangan lainnya tetap. (UPIKOM)
-> LIHAT FOTO BANGUNAN SD NEGERI 1 JETIS, DI SINI !!! <-

Senin, 28 September 2009

HARI PERTAMA MASUK SEKOLAH PASCA LEBARAN

Jetis, 28/09/09. Setelah kegiatan belajar mengajar diliburkan selama 2 minggu karena libur Hari Raya Idul Fitri, hari ini senin 28 september 2009, aktifitas sekolah kembali bergeliat. Memang hari ini merypakan hari pertama masuk sekolah, namun hari ini aktifitas belajar mengajar belum sepenuhnya normal seperti biasa. Pagi ini, siswa yang berangkat hanya melaksanakan kegiatan halal bi halal dengan bapak dan ibu guru. Pukul delapan pagi, siswa-siswi dari kelas 1 s/d kelas 6 dikumpulkan di lapangan badminton yang cukup teduh dan tidak terlalu panas. Lewat instruksi dari Bapak Kadir (guru agama) siswa mengikuti kegiatan ini dengan tenang. Bapak Sukamto (Kepala sekolah SD Negeri 1 Jetis) juga menyampaikan sedikit sambutan yang intinya mengucapkan selamat Idul Fitri dan sekaligus meminta maaf kepada seluruh keluarga besar SD Negeri 1 Jetis, baik guru dan murid. Kemudian acara dilanjutkan dengan berjabat tangan, dmulai dari kelas 1 berjabat tangan dengan bapak dan ibu guru serta teman-teman lainnya. Setelah acara halal bihalal ini selesai, siswa disuruh untuk melanjutkan belajar di rumah (pulang gasik). Kegiatan belajar mengajar benar-benar mulai aktif mulai Hari Selasa besok, termasuk kegiatan tambahan pelajaran bagi kelas enam yang akan dimulai minggu depan, serta kgiatan ekstrakurikuler.

Senin, 21 September 2009

HARI KEDUA LEBARAN DI DESA JETIS


Jetis, 21/09/09. Hari kedua lebaran, di Desa Jetis masih nampak semarak, setelah kemarin banyak sekali kegiatan dari Sholat Ied, silaturahmi, nyekar ke pemakaman umum dan pesta mercon, hari ini kemeriahanpun berlanjut. Pagi ini konsentrasi warga tertuju pada sebuah tempat di area persawahan RT 13 Dusun 2 Desa Jetis. Ditempat ini akan diterbangkan balon karbit raksasa sejumlah 2 buah. Balon karbit raksasa ini sengaja diterbangkan oleh warga sebagai bentuk kegembiraan persayaan Hari Raya Idul Fitri 1430 H, dan ternyata tradisi ini sudah turun temurun dilaksanakan warga Dusun 2 Desa Jetis dari dulu. Biaya untuk penerbangan balon raksasa ini sepenuhnya ditanggung oleh warga setempat melalui iuran bersama. Dua balon raksasa dengan ukuran sedang dan ukuran besar ini diterbangkan secara bergantian. Balon ukuran sedang diterbangkan lebih dahulu dengan ditandai dengan bunyi petasan yang digantungkan di bawah balon, sehingga letusan petasan akan terjadi di udara. Tak lama kemudian, setelah balon pertama terbang cukup tinggi, balon kedua dengan ukuran 3 kali lebih besar dari balon pertama, diterbangkan. Warga setempat sangat antusias melihat penerbangan balon karbit raksasa ini, tidak hanya warga dari dusun2 saja yang leihat, namun warga dusun lainnya di Desa Jetis juga turut menyaksikan di area terbuka seperti di lapangan dan jalan desa. (UPIKOM)
#ilustrasi foto by: banyumasnews.com

Minggu, 20 September 2009

PESTA MERCON SETELAH SHOLAT IED


Jetis, 20/09/09. Kemeriahan perayaan Hari Raya idul Fitri 1430 H, tidak berakhir begitu saja setelah Sholat Ied. Warga masyarakat dusun 3, mempunyai hiburan tersendiri untuk memeriahkan lebaran kali ini. Hiburan itu berupa pesta mercon/petasan. Puluhan mercon dipersiapkan oleh warga dengan cara disambung secara seri menjadi deretan mercon yang panjangnya mencapai 8 meter lebih. Puluhan kilo bahan pembuat mercon disiapkan warga sejak jauh-jauh hari secara patungan. Moment ini sangat ditunggu-tunggu, nantinya rentetan mercon ini digantung pada seutas tali dan dikerek pada sebuah bambu yang dipasang tinggi melintang pada jalan desa dibelakang SD Negeri 1 Jetis. Tak lama menunggu, merconpun dinyalakan, rentetan suara mercon memekakkan telinga, dari yang ukuran kecil hingga ukuran besar. Suara mercon yang silih berganti ini, mirip suara rentetan senjata yang ditembakkan seperti pada penggrebegan terosis di Solo beberapa hari yang lalu yang menewaskan gembong teroris Noordin M Top, tak khayal setelah pesta selesai, warga langsung bersuka cita sambil menyebarkan kertas hasil dari ledakan mercon itu. Pesta mercon ini juga menandakan puncak dari perayaan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1430 H di Desa Jetis. (UPIKOM)

KEMERIAHAN IDUL FITRI DI DESA JETIS


Jetis, 20/09/2009. Kemeriahan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1430 H di Desa Jetis berlangsung sangat khidmad dan meriah. Sejak hari sabtu kemarin, masyarakat Desa Jetis, khususnya Dusun 3 mempersiapkan segala sesuatu guna pelaksanaan Sholat Idul Fitri 1430 H pada hari Minggu 20 September. Mempersiapkan bedug takbir, membersihkan masjid tempat sholat Ied dan lain-lain. Malamnya, pesta perayaan ini dimulai dengan gema takbir dan tahmid di masjid-masjid, seperti di Masjid Miftakhul Jannah RT 16, Masjid Al Falach RT 13. Kemeriahan malam takbiran ini tambah meriah lagi dengan pesta kembang api dan mercon. Kemeriahan ini berlangsung hingga larut malam. Paginya, masyarakat Desa Jetis, melaksanakan Sholat Ied di Masjid Al-Falach RT 13. Jam 7 lebih 10 menit Sholat Ied dilaksanakan dengan Imam Bapak Samsul dan Khatib Bapak Rianto. Setelah Sholat selesai, Khatib membacakan khutbah Idul Fitri 1430 H yang berpesan supaya Umat Islam kembali kepada Lima Rukun Islam. Dalam sholat Ied ini juga dibacakan hasil pengumpulan Zakat Fitrah dari 3 dusun di Desa Jetis. Pada akhir acara, masyarakat membentuk barisan untuk bersalam-salaman. Setelah Sholat Ied selesai, masyarakat Desa Jetis memiliki tradisi nyekar di pemakaman umum. Mereka memiliki tradisi ini secara turun temurun supaya mereka ingat akan keluarga yang telah tiada dan ingat akan kematian. Setelah itu, baru masyarakat pulang kerumahnya masing-masing untuk bersilaturahmi dengan anggota keluarga, tetangga dan saudara. (UPIKOM)

Sabtu, 19 September 2009

Kumpulan SMS Lebaran


Andai jemari tak sempat berjabat, andai raga tak dapat bertatap, seiring bedug yang menggema, seruan takbir yang berkumandang, kuhaturkan salam menyambut hari raya idul fitri, jika ada kata serta khilafku membekas lara, mohon maaf lahir dan batin..

تقبل الله منا ومنك
Selamat hari raya idul fitri 1430H.
Mohon maaf lahir dan bathin ya..

Taqobalallahu minna wa minkum
Sebelum takbir berkumandang
Sebelum ajal menjemput
Sebelum jaringan over load
Ijinkan kami memohon maaf lahir dan bathin

Thia mengucapkan "SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1430 H". Taqaballaahu minna wa minkum, wa shiamana wa shiamakum. Minal aidin wal faidzin, Kullu'aamin wa antum bikhair..

#HIDUP HANYA SEBENTAR#
SEBENTAR senang
SEBENTAR sedih
SEBENTAR bokek
SEBENTAR berduit
SEBENTAR ketawa
SEBENTAR lagi...
$LEBARAN Idul Fitri$
Mohon Maaf Lahir Batin

Dengan kerendahan hati, Hendra mohon keikhlasan untuk memaafkan kesalahan diri. Taqabalallahuminawaminkum
Selamat Hari Raya Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir Batin

Kalau saja di hari lalu tergores sebait kata salah atau mungkin sepenggal laku yang bela, aku berharap semoga di hari yang fitri ini terbuka pintu maaf bagiku. "MINAL AIDIN WALFAIDZIN"

Ngaturaken sedaya kelepatan ing riyadin niki mugi-mugi Gusti Allah maringi barokah lan rahmanipun. Mangga kita lalekake ingkang sampun kalawingi.. ya intine ngunu lah.

Tenggelamnya surya ratapi berakhirnya Ramadhan, hening mencekam songsong kesucian. Taqoballallohu minna wa minkum, maaf semua khilafku, mari kita minta ampunan-Nya.

Fren, aku minta maaf atas semua kesalahan yang aku lakukan. Semoga Allah mengampuni dosa-dosa kita. Minal aidin walfaidin, sepurane ya. Semoga kita sukses. Oke

Jika jiwa sebening air, maka jangan keruhkan. Jika hati seputih awan, jangan mendungkan. Raih kemenangan dengan saling memaafkan. Selamat Idul Fitri. Mohon maafin Nita ya!

Mari lengkapi kemenangan dengan saling memaafkan. Selamat Idul Fitri 1430H.
Mohon keikhlasan untuk memaafkan segaka kesalahan yang pernah saya lakukan. Trims -Siswi-

Andai jemari tak kuasat, setidaknya kata masih dapat terungkap. Taqobbal Allahu Minna Waminkum, Minal Aidzin wal Faidzin.

Bila ada kata terselip dusta, ada sikap membekas lara, dan langkah menoreh luka, semoga masih ada maaf tersisa. Selamat Idul Fitri. Minal Aidin wal Faidzin.

Maafkan Yuyun ya Anang, mungkin selama berteman ada luput yang tak berkenan. Trims. Dan kuucapkan TaqobbAllahu minna waminkum. Semoga masih jumpa Ramadhan depan.

Mata kadang salah melihat. Mulut kadang salah berucap. Hati kadang salah menduga. Maafkan segala kekhilafan. Mohon maaf lahir dan bathin. Selamat hari raya Idul Fitri 1430H. Maafin ya.

Maaf aku tidak bisa berpuisi. Jadi langsung aja, intinya dengan tulus dan ikhlas Arif mengucapkan selamat Idul Fitri 1430 H. Mohon maaf lahir dan bathin atas segala kesalahan yang pernah tak perbuat.

Assalamualaikum. Apa kabar? Minal aidzin wal faidzin. Taqobalallahu minna wa minkum. Semoga tali silaturahim kita tetap terjaga

Beli es di warung bu Rima. Taruh di piring santap bersama. SMS sudah saya terima, teriring pula maksud yang sama. Minal Aidzin wal Faidzin.. Mohon maaf lahir batin..

Sebelum HCl jadi basa, sebelum NaCl jadi manis, tanganku selalu tertengadah mengharap titrasi maaf dari buret hatimu. Met idul fitri mohon maaf lahir batin.

Cangkem iki sering nggedabrus, utek iki sering mikir sing elek. Minal aidzin wal faidzin. Mohon maaf lahir batin.

Tak selamanya mata memandang dengan ramah, hati menilai dengan jernih, dan mulut bicara dengan santun. Menjelang hari raya kuucapkan MET HARI RAYA IDUL FITRI, MOHON MAAF LAHIR BATIN.

Suminaring surya enjang dinten riyadin, pethak cinandra resik ing wardaya. Mangayubagya dinten riyadin 1430H. Nyuwun agunging pangajsami lepat kawula kalian keluarga.

Semoga menjadi jiwa yang fitri teriring doa Taqobalallahu minna waminkum taqobbal ya karim, ja'alanallahu waiyakum minal aidin walfaizin walmaghfurin.

Seuntai kata sepenuh hati, maafkan khilaf, perteguh persaudaraan iman. Robbii.. eratkan hati kami untuk senantiasa taat kepadaMu. Met ied 1430H

Mas, ngapunten ingkang kathah kangge sedayanipun kalepatan kula dhateng panjenengan. Arif ngaturaken sugeng idul fitri 1430 H. Mohon maaf lahir kaliyan batin.

Ikan teri kesamber gledek. Idul fitri is come back. Ada anak pelihara kate, maafin kita sekeluarga ye. Buah jambu disayur lodeh. Kalo gak mau, ee e ee capek deh.

Aku mohon maaf atas semua kesalahanku. Baik yang disengaja maupun yang tidak, yang besar maupun yang kecil, yang masih ingat maupun yang sudah lupa.

Cempluk mengucapkan mohon maaf lahir batin. Taqaballahu minkum. Selamat hari raya idul fitri 1430 hijriyah. Salam perjuangan, Cempluk, S.Blog

Ramadhan telah usai, namun semangat ramadhan moga selalu ada di hati. Gema takbir telah dikumandangkan. Minal aidzin wal faidzin. Maaf atas segala kesalahan baik sengaja atau tak sengaja.

Sugeng riyadin. TaqobbalAllahu minna waminkum.

Aruming pangruwating jiwa, winayah ing lekasing ati suci, sumusul lumunturing nugraha jatining sedya. Sugeng ariyadi, nyuwun agunging samodra pangaksami.

Minal aidin walfaidzin, mohon maaf lahir bathin. Semoga persahabatan kita terus langgeng meski tak bisa bersua. Thanks for all.

Assalamu'alaikum wr.wb. Taqabbalallahu minna wa minkum Allaahumma taqabbal yaa kariim. Selamat hari raya idul fitri 1430 H, mohon maaf lahir dan batin.

""!J+!d 7np! eheJ !JeH fewe7aS
""u!feq J!He7 dv.vw uOHOw
*balik dulu HPnya kalau mau baca :-)
Taqaballahu minna wa minkum. Semoga spirit Ramadhan terus bersama kita di sebelas bulan berikutnya.

Kesalahan hati dan khilaf diri, terkadang hadir menyapa indahnya kebersamaan yang kita jalani. Selamat idul fitri 1430 h. Mohon maaf lahir dan bathin.

Seputih cocain, sebening vodka, seharum daun ganja mari kita kembali ke fitrah. Minal aidin wal faidzin.

One day before Ied, I wanna say: Forgive my sins, may our hearts purified from all mistakes, Happy Iedul Fitri Minal Aidzin wal Faidzin.

u!+vq uvp J!Hv7 £vvw uoHow u!z!v£ 7vm u!z!v 7vu!w .uv>¡ £vvw!p & sndvH!P snJvh 6h' n7v7 vsvw !Jvp uvHv7vs3>¡ Hv7vpv vsop
Bacanya dibalik ya..

Sugeng dhalu, abdi badhe nyuwun ngapunten, saking kalepatan yang disengaja atau tidak disengaja mugi-mugi, amal kita sedaya diterima Allah SWT, amien.

Rinenggo pudyo pudyaning satata kanthi perbawaning 1430 H dalem sakaluargi nyuwun sih lumebering samodra pangaksami lahir dumugi ing batos.

Dari waktu 00.00, ketika awan masih putih, saat air masih jernih, hati masih bersih. Manusia malah berlomba-lomba menggores noda-noda. Mari kembali ke waktu 00.00. "Minal 'aizin wal faizin"

Allahuakbar..
Ied al-fitri is approaching. Let's embrace it with pure heart. From the bottom of my heart, I would like to ask an apology. Minal Aidzin Wal Faidzin.

Segenap Keluarga Besar dan Karyawan aLayFANSCLUB inc. mengucapkan: Minal Aidzin Wal Faidzin
Gue bener-bener minta maap banget
Segera download DosaRemover v2.0 only @ AFC.com

Mari jadikn DETIK ini sebagai titik balik untuk BERUBAH. Walaupun salah itu pasti, tapi bagi Anjaya minta MAAF adalah PILIHAN. Taqobollahu minna wa minkum. Tolong dimaafin ya..

Teriring gema takbir memuji kebesaran Allah SWT, kami mengucapkan 'Selamat hari raya idul fitri, mohon maaf lahir dan batin'

Assalamualaikum. Saya haturkan selamat idul fitri, mohon maaf atas segala salah yang banyak saya sengaja atau tidak selama ini baik yang bersifat lahir atau batin. Semoga kita jadi lebih baik. AMIN!

Ucapan terimakasih saya tujukan kepada semuanya yang telah mengirimkan SMS ucapan hari raya idul fitri kepada saya.... Mungkin anda bisa mengenali bahwa satu dari sekian SMS tersebut adalah SMS hari raya idul fitri anda... Hehehe.....

Ohya bagi anda yang memiliki banyak koleksi SMS lebaran, SMS idul fitri, ucapan hari raya, dan barangkali anda mau menambahkan koleksi SMS hari raya anda disini... Silahkan tulis di kolom komentar posting ini.........!! Atau anda punya kreasi SMS lebaran yang unik dan lucu, silahkan juga berbagi disini...!

Senin, 14 September 2009

Buka Bersama Bimbel K 'n M

Jetis, 12/09/09 bertempat di Kampus Bimbel K 'n M, siswa-siswi Bimbingan Belajar K 'n M Desa Jetis mengadakan buka bersama. Acara ini berlangsung dari jam 16.00 sampai jam 18.30. Walaupun acara baru akan dimulai pukul empat sore, namun ada peserta sudah datang sejak jam 3. Tercatat 21 siswa dari 27 siswa Bimbel K 'n M mengikuti kegiatan ini. Siswa diwajibkan memakai pakaian muslim dan membawa alat sholat untuk sholat Maghrib. Acara dimulai dengan kegiatan games ringan di lapangan badminton SD Negeri 1 Jetis, kemudian dilanjutkan evaluasi hasil belajar tiap kelas bulanan, nantinya dipilih satu siswa per kelas yang menjadi siswa terbaik bulan Agustus dan mendapat hadiah dari pengurus. Terbaik kelas 4 diraih oleh Novanda Sari, kelas 5 oleh Yuda Nugraha dan Kelas 6 adalah Triana Ayu Palupi. Setelah acara evaluasi selesai, siswa digiing kembali ke kampus, untuk acara selanjutnya. Memasukki acara selanjutnya yaitu nonton bareng film Upin dan Ipin sembari menunggu waktu berbuka puasa. Tak itu pula, ada kuis yang berhadiah VCD Upin dan Ipin dengan cara menjawab pertanyaan. Tak terasa bedug Maghrib berkumandang, siswa siap dengan menu berbuka seadanya untuk membatalkan puasa. Selanjutnya siswa Sholat Berjamaah di Mushola Muftakhul Jannah yang lokasinya berada di belakang kampus. sesesai sholat, siswa kembali lagi ke kampus untuk melanjutkan menikmati hidangan buka puasa. Acara ditutup dengan pembagian hadiah dan bersalam-salaman. Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan teman-teman Karang Taruna Tunas Bhakti Desa Jetis sebanyak 7 orang. (UPIKOM)

Kamis, 03 September 2009

PURBALINGGA JUGA KENA DAMPAK GEMPA

Gempa bumi tektonik kembali terjadi. Hari ini tanggal 2 September 2009, telah terjadi gempa bumi di laut dengan kekuatan gempa 7,3SR. Gempa yang berpusat di 142 km BaratDaya Tasikmalaya Jawa Barat dengan kedalaman 30km dirasakan hampir seluruh pulau Jawa.

Di Jakarta sendiri kekuatan gempa mencapai IV Skala MMI (Modified Mercalli Intensity). Sedangkan di Denpasar mencapai III Skala MMI. Gempa tersebut berpotensi tsunami. Namun setelah 1 jam setelah gempabumi, BMKG mencabut kesiagaan terhadap tsunami.

Menurut data yang diperoleh, tsunami memang terjadi, namun sangat kecil. Tercatat di sensor Tide Gauge yang dipasang di Pelabuhan Ratu, Tsunami setinggi 15cm. Sedangkan Korban jiwa menurut laporan saat ini mencapai 15 orang. Mereka tersebar di Tasikmalaya, Sukabumi dan Cianjur.

Adapun gempa susulan masih diperkirakan akan terjadi. Masyarakat di wilayah bencana diharapkan untuk tidak panik, dan tetap waspada akan gempa susulan. Dan jangan terpengaruh oleh isu-isu yang menyesatkan.

Di Purbalingga sendiri, getaran gempa cukup kuat terasa hampir dua menit, dari hanya getaran biasa dan makin membesar dan menggoyangkan lampu gantung, dan dinding-dinding rumah warga. Getaran sendiri terasa pada pukul 15.10 WIB ketika semua orang sedang mempersiapkan buka puasa, sontak kepanikan warga terjadi. "Lindu... Lindu... Lindu..." teriak seorang warga sembari terus berdo'a kepada Allah SWT. Tidak ada kerusakan berarti memang di Purbalingga,namun getaran gempa ini membuat orang menjadi panik dan takut terjadi gempa-gempa susulan. Walaupun wilayah Purbalingga cukup jauh dari pusat gempa, namun warga dihimbau agar waspada.

SUMBER : BMKG dan pengeditan seperlunya.

Selasa, 01 September 2009

ASYIKNYA NGABUBURIT DI ALUN - ALUN


Purbalingga, 01/09/2009. Bulan puasa tak terasa sudah memasuki pekan kedua. Barbagai macam aktifitas sehari-hari kita laksanakan selama bulan Ramadhan ini, dari aktifitas biasa yang sering kita lakukan dan juga aktifitas ibadah yang terus kita tingkatkan. Menjelang berbuka pasa afalah saat yang paling dinanti, pada jelang berbuka puasa, biasanya kita menghabiskan waktu untuk "ngabuburit" dari hanya sekedar jalan-jalan, membeli makanan berbuka puasa, maupun hanya duduk-duduk. Tak jarang, di kota Purbalingga memasukki pukul 4 sore hingga jelang Maghrib, lalu lintas kendaraan sangat ramai. Salah satu tempat dipusat kota yang masih menjadi favorit warga Purbalingga adalah tentunya Alun-Alun kota Purbalingga. Dari hari pertama puasa, tempat ini berubah total menjadi seperti pasar kaget pada sore hari. Aneka jajanan buka puasa, dari jajanan yang ringan hingga berskala besar, tersaji disini. Mereka menjajakan jajanannya dengan rapi dan teratur, terbukti tidak memacetkan arus lalu lintas disepanjang lingkar alun-alun. Harganyapun bervariasi, dari seribu rupiah hingga dua puluh ribu rupiah. Jika anda mencari aneka jajanan ini, lokasinya disebelah selatan alun-alun Purbalingga, atau didepan SMA Muhammadiyah. Ditempat ini juga banyak penjual buah-buahan khas puasa, seperti kelapa muda, kelengkeng, semangka dll. Dipusat alun-alun tak kalah ramainya, para pedagang menggelar lapak dadakan disini kita akan mendapatkan penjual pakaian, mainan, juga ada penjual makanan. Jika anda membawa anak anda atau adik anda yang masih balita, boleh juga untuk bermain bersama disini, dari sekedar jalan-jalan maupun mengajak anak atau adik anda naik delman memutari alun-alun dengan harga sangat terjangkau. Pindah kesisi lain, tepatnya di depan Pendopo Kabupaten, biasanya muda-mudi berkumpul disitu bersama teman-temannya, pacarnya sembari menunggu buka puasa tiba. Bagi yang menginginkan ngabuburit plus ibadah, tempatnya di Masjid Agung Darussalam, di barat alun-alun Purbalingga, selepas Sholat Ashar biasanya ditempat ini ada pengajian dan setiap harinya ada pembagian tajil gratis untuk berbuka puasa.

Tertarik? datang saja ke Alun-Alun Kota Purbalingga mumpung masih sekitar 19 hari lagi suasananya seperti ini.


TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA, SD NEGERI 1 JETIS !!!