Minggu, 15 November 2009

Lagi Kecelakaan Maut Terjadi, 2 Tewas


Jetis, 15/11/2009. Kecelakaan maut kembali terjadi di jalur tengkorak Purbalingga - Banjarnegara KM 9 siang tadi sekitar pukul 10.00 WIB, tepatnya di sebelah barat Jembatan Sungai Bugel Desa Jetis. Satu keluarga yang terdiri dari ayah, ibu dan puteri kecilnya yang masih balita menjadi korban kecelakaan maut antara sepeda motor dengan mobil. Sepeda motor yang dikendarai oleh kepala keluarga itu, menabrak sebuah mobil jenis Kijang sehingga sepeda motor itu rusak parah dibagian depannya. Awal kejadian bermula ketika sepeda motor hendak mendahului sebuah mobil yang akan berbelok ke arah kanan masuk wilayah Tayasa Toyareja, dan tak disangka ketika sepeda motor itu hendak menyalip, tiba-tiba dari arah berlawanan, muncul mobil kijang. Pengemudi kijang itu sempat membanting stir ke kiri, namun karena laju sepeda motor itu sangat kencang, tabrakanpun tak terelakan. Pengendara sepeda motor itu mengalami luka yang sangat fatal dibagian kepala, karena langsung berbeturan dengan mobil, sedangkan anak dan istrinya juga mengalami luka yang cukup serius. Ketiga korban itu langsung dilarikan ke Rumah Sakit Emmanuel Klampok Banjarnegara untuk mendapatkan pertolongan, namun belum sempat sampai ke rumah sakit pengendara sepeda motor itu telah meregang nyawa. Sedangkan sepeda motor dan barang bawaannya masih dilokasi kejadian dan tak lama berselang, puteri kecilnya juga meninggal dunia menyusul ayahnya. Sedangkan sopir mobil kijang itu masih memberikan keterangan kepada polisi terkait kronologis kejadian itu. Ketiga anggota keluarga yang menjadi korban itu sedianya hendak pulang ke rumahnya di Banjarnegara setelah mengunjungi saudaranya di Purbalingga, sedangkan mobil kijang yang menabrak membawa tiga orang termasuk supir hendak berpergian ke Purwokerto. Kejadian ini langsung ditangani oleh Satlantas Polres Purbalingga, dan langsung dilakukan reka ulang kejadian. Beberapa warga setempat yang menyaksikan peristiwa itu, juga dimintai keterangannya. (UPIKOM)

0 komentar:

Posting Komentar

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA, SD NEGERI 1 JETIS !!!