Sabtu, 24 Juli 2010

Ikuti Lomba Mapel Tingkat SD Tahun 2010 !!!

Assalamu'alaikum Wr Wb

Dalam rangka Hari Anak Nasional dan Menyambut Proklamasi Kemerdekaan RI serta Bulan Ramadhan, Bimbingan Belajar Kreatif dan Mandiri (Bimbel K 'n M) yang merupakan Bimbel Berdikari pertama di Desa Jetis Kecamatan Kemangkon Purbalingga, akan mengadakan Lomba Mata Pelajaran (Lomba Mapel), yang rencananya akan diselenggarakan pada;

Hari : Minggu, 1 Agustus 2010
Pukul : 08.00 s/d selesai
Tempat : SD Negeri 1 Jetis
Biaya : GRATIS !!!
Persyaratan : Peserta masih duduk di bangku kelas 4, 5 atau 6 SD.
Pendaftaran : Mulai tanggal 24 Juli 2010 s/d 30 Juli 2010 kepada Mas Upit Haryanto (Timur SDN 1 Jetis), Desa Jetis RT 15/06 Kec.Kemangkon Purbalingga. Bisa Juga lewat SMS Online di nomor : 0857 2921 3988 dan 0952 9114 3345.

So, ajaklah adikmu atau siswamu untuk ikuti acara ini, selain dapat ilmu, dapat teman baru, dapat softdrink, syukur2 jadi juara!!!
Informasi lain hubungi :SMS Online di nomor : 0857 2921 3988 dan 0952 9114 3345 (mas Upit)


Wassalam

Sabtu, 17 Juli 2010

Kebakaran Hebat Landa Pabrik Kayu Lapis


Purbalingga, Sabtu malam(17/07) Kebakaran hebat melanda sebuah pabrik pengolahan kayu PT. Bima Nugraha di RT 02 RW 10 Dusun Purwosari Kelurahan Toyareka Kemangkon Purbalingga. Pabrik kayu lapis yang didirikan sejak 12 Desember 2005 ini hangus terbakar pukul 20.00. Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran hebat ini, namun beberapa warga yang dekat dengan lokasi kebakaran mengatakan, kebakaran terjadi karena pendingin ruangan (AC) yang dibiarkan hidup 24 jam, namun ada juga yang mengatakan kebakaran terjadi karena tabng LPG. Beberapa pemadam kebakaran milik Pemkab Purbalingga dikerahkan untuk menjinakkan kobaran api, namun karena luasnya lokasi kebakaran, membuat mobil pemadam kebakaran harus berulang kali mengisi tangki air. Kepolisian, TNI, Satpol PP, dan Basarda Purbalingga juga dikerahkan untuk mengamankan dan mensterilkan lokasi kebakaran sehingga kebakaran tidak menjalar luas. Masyarakat terus berdatangan ke lokasi kekebakaran hanya untuk menonton langsung serta mengabadikan moment yang jarang terjadi ini. Tidak hanya warga dari desa setempat, bahkan dari luar daerah itu juga banyak berdatangan ke lokasi kebakaran. Cukup lama petugas pemadam menjinakkan api, bahkan sampai berita ini diturunkan, api masih membakar bagian belakang gedung pabrik, tambah lagi, banyak kayu gelondongan yang menjadi bahan baku pembuatan kayu lapis ini yang sulit untuk dijinakkan jika terbakar membuat proses pemadaman berjalan alot. Belum lagi, banjir manusia yang hendak melihat juga sempat mengganggu proses pemadaman ini. Api bermula membakar bagian depan gedung, hingga merambat ke belakang gedung sehingga hampir bangunan pabrik tak luput dari kobaran api. Warga juga sempat mendengar bunyi ledakan yang berasal dari trafo listrik yang tepat berada di depan pabrik, sehingga membuat warga takut akan kebakaran yang bisa merambat ke rumah mereka. (UPIKOM)

Senin, 12 Juli 2010

Tahun Ajaran Baru

Jetis, 12/07/2010. Setelah libur akhir tahun selama tiga minggu, hari ini sekolah kembali ramai oleh siswa-siswinya yang telah kangen dengan suasana sekolah. Berbeda dengan hari-hari sebelumnya, sejak pukul 06.00 siswa-siswi sudah datang ke sekolah, dengan wajah ceria dan penuh dengan semangat baru. Tentunya mereka merindukan suasana sekolah, suasana bermain dengan teman-temannya dan suasana belajar. Fenomena mencari kelas baru dan tempat duduk baru juga begitu terasa, khususnya bagi kelas 4, 5, dan 6. Belum lagi siswa kelas satu yang tergolong masih baru, dengan diantar orang tuanya mereka duduk manis dikelas barunya. Dengan membawa perlengkapan sekolah yang serba baru, dari pakaian hingga buku baru, mereka begitu ceria masuk ke kelas masing-masing. So, selamat datang tahun ajaran baru, dari sinilah cita-cita kalian mulai dirintis, SELAMAT BELAJAR dan TETAP SEMANGAT!!! (upikom)
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA, SD NEGERI 1 JETIS !!!